Jumat, 21 November 2014

KEARSIPAN

 Pengertian Arsip 
Arsip berasal dari bahasa Yunani, yaitu dari kata arche, kemudian berubah menjadi archea dan selanjutnya mengalami perubahan kembali menjadi archeon. Archea artinya dokumen atau catatan mengenai permasalah. 

  Penilaian Arsip
    Kriteria penilaian yang umum dapat dipergunakan ALFRED singkatan dari  Administrative Value ( Nilai Administrasi), Legal Value (Nilai Hukum), Financial Value (Nilai Uang), Research Value (Nilai Penelitian), Educational Value (Nilai Pendidikan), Dokumentary Value (Nilai Dokumentasi). 
Nilai ALFRED berkisar antara 0-100, di hitunag berdasarkan jumlah persentase dari keenam komponennya. Berdasarkan nilai ALFRED maka golongan suatu jenis arsip dapat di tentukan. 
Ada 4 (empat) golongan arsip yaitu : 
a.    Arsip Vital (persentase nilai 90-100) 
Arsip ini penting bagi kehidupan bisnis dan tidak dapat diganti kembali bilamana dimusnahkan. Arsip ini tidak boleh dipindahkan atau dimusnakan dan disimpan abadi selamanya 
b.    Arsip Penting (perentase nilai 50-89) 
Arsip ini melengkapi bisnis rutin dan dapat diganti dengan biaya tinggi. Arsip ini disimpan di file aktif selama lima tahun dan di file inaktif dua puluh lima tahun. 
c.    Arsip Berguna (persentase nilai 10-49)Arsip jenis ini berguna sementara dan dapat diganti dengan biaya rendah. Disimpan di file aktif selama dua tahun dn di file inaktif selama sepuluh tahun
 d.   Arsip Tidak Berguna (persentase nilai 0-9) 
Arsip ini dapat dimusnahkan sesudah dipakai sementara. Paling lama arsip ini disimpan tiga bulan di file aktif.

Kearsipan adalah suatu proses mulai dari penciptaan, penerimaan, pengumpulan, pengaturan, pengendalian, pemeliharaan dan perawatan serta penyimpanan warkat menurut sistem tertentu.
Saat dibutuhkan dapat dengan cepat dan tepat ditemukan. Bila arsip-arsip tersebut tidak bernilai guna lagi, maka harus dimusnahkan.

Kearsipan memegang peranan penting bagi kelancaran jalannya organisasi, yaitu sebagai sumber informasi dan sebagai pusat ingatan bagi organisasi.
Sistem Pengelolaan Kearsipan 
  • Sistem sentralisasi merupakan kearsipan dimana semua surat perusahaan disimpan dalam satu ruangan bukan dalam kantor terpisah.
  • Sistemj desentralisasi adalah sistem kearsipan yang dalam pelaksanaannya tidak dipusatkan pada satu unit kerja, karena masig-masing unit pengolah menyimpan arsipnya.  

Fungsi Kearsipan

Arsip berfungsi sebagai penyelenggaraan kegiatan administrasi kantor dimana berdasarkan fungsinya dibedakan menjadi dua bagian yaitu:

a. Arsip Dinamis

Arsip dinamis adalah arsip yang digunakan dalam perencanaan, pelaksanaan, penyelenggaraan, kehidupan kebangsaan pada umumnya atau dipergunakan secara langsung dalam penyelenggaraan administrasi negara. Arsip dinamis dibagi menjadi dua yaitu :

  1. Arsip dinamis Aktif, yaitu arsip yang masih dipergunakan secara terus menerus bagi kelangsungan pekerjaan di lingkungan untuk pengelolaan dari suatu organisasi/kantor.
  2. Arsip dinamis In Aktif, yaitu arsip yang tidak dipergunakan secara terus menerus atau frekwensi penggunaannya adalah jarang, atau hanya digunakan referensi saja.

b. Arsip Statis

Adalah arsip yang digunakan secara langsung untuk perencanaan kehidupan kebengsaan pada umumnya maupun untuk pelaksanaan sehari-hari administrasi negara. Arsip statis ini merupakan pertanggungjawaban nasional bagi pemerintahan dan nilai gunanya penting untuk generasi yang akan datang.

Kamis, 20 November 2014

Perlengkapan Kantor



ADMINISTRASI PERKANTORAN

A.PERLENGKAPAN KANTOR
Pengertian Perlengkapan kantor
Perlengkapan kantor adalah barang-barang yang dipergunakan untuk menghasilkan suatu pekerjaan kantor sesuai dengan yang diharapkan.
Kegunaan Perlengkapan Kantor :
  • Untuk menunjang aktivitas pekerjaan kantor
  • Mempermudah dan mempercepat proses pelaksanaan kegiatan kantor
  • Memperoleh hasil yang lebih maksimal,baik dan memuaskan
  • Sebagai aset dan pelengkap kantor
B.Istilah-istilah perlengkapan kantor:
1. Perbekalan Tata Usaha adalah semua perbekalan ataupun peralatan yang berupa barang-barang kantor yang diperlukan untuk menunjang lancarnya pekerjaan kantor dalam usaha pencapaian tujuan organisasi.
Jenis-jenis perbekalan tata usaha:
-          Barang lembaran, misalnya kertas, karton, karbon dan berkas
-          Alat tulis kantor (ATK), misalnya pensil, pilpen, dan cap nomor
-          Perabot kantor, misalnya meja, lemari, dan peti besi
-          Perlengkapan lainnya, misalnya lampu, Kipas angin dan AC
2. Mesin-mesin Kantor
Macam-macam mesin kantor:
-          Mesin tik
-          Mesin dikte
-          Mesin hitung
-          Mesin keperluan surat menyurat
-          Mesin komunikasi
-          Mesin Pengganda Warkat
3. Peralatan Kantor
Pengertian peralatan kantor
Peralatan kantor adalah segenap alat yang dipergunakan dalam pekerjaan tata usaha.
Menurut The Liang Gie, peralatan kantor adalah benda-benda yang dipakai habis dalam pelaksanaan sehari-hari oleh pegawai tata usaha.
Macam-macam Peralatan kantor:
Macam-macam peralatan yang bukan mesin kantor, menurut Leffing Well dan Robinsson yaitu:

-          Pena
-          Pensil
-          Gunting
-          Bantalan Cap
-          Kalender meja
-          Cap tanggalan
-          Bak untuk jepitan kertas
-          Blanko-blanko formulir permintaan keperluan tulis menulis
-          Mistar
-          Penghapus pensil


Macam-mcam peralatan yang termasuk mesin-mesin kantor yaitu:
-          Mesin kartu berulang (Punched card machines)
-          Mesin jumlah (adding machines)
-          Mesin hitung (calculating machines)
-          Mesin pengganda (reproducing machines)
-          Mesin labelMesin pembuka sampul surat (letter openers)
-          Mesin penghimpun lembar stensil (collator)
-          OHP (over head projector)
-          Mesin Fotokopi
4. Perabot kantor
Perabot kantor adalah benda-benda kantor yang pada umumnya terbuat dari kayu, yang dipergunakan untuk melaksanakan tugas tata usaha.
Macam-macam perabot kantor, yaitu:
-          Meja tulis, meja mesin tik dan komputer
-          Kursi
-          Lemari yang dapat dikunsi
-          Rak buku/arsip
5. Pesawat kantor
Pesawat kantor adalah semua mesin komunikasi yang berfungsi sebagai alat untuk mengadakan komuniksi, baik di lingkungan sendiri maupun dengan lingkungan di luar kantor.
Keuntungan adanya pesawat komunikasi di dalam kantor:
-          Meningkatkan produktivitas kerja
-          Mempercepat proses pekerjaan
-          Penyampaian komunikasi dapat dilakukan secara cepat dan efisien
6.Alat Bantu Peraga
Alat bantu peraga adalah alat yang dipergunakan untuk membantu kelancaran komunikasi antara penyaji dengan pendengar/peerta.
Fungsi alat bantu peraga, yaitu:
-          Membantu penyaji dalam mengarahkan isi penyajian
-          Menimbulkan perhatian
-          Menghemat waktu karena proses pendalaman/pemahaman dapat berjalan dengan lancar dan mudah
-          Mendorong untuk berfikir dan bertindak
-          Menghindarkan verbalisme/penggunaan kata yang berlebihan